Tuesday, 14 December 2010

Terungkap, Ada Angka dan Huruf di Mata Mona Lisa

Lukisan Mona Lisa karya Leonardo Da Vinci meyimpan banyak teka-teki. Sejumlah sejarawan seni baru-baru ini menemukan angka-angka dan beberapa huruf dalam ukuran sangat kecil di mata Mona Lisa. 

Lukisan berumur 500 tahun yang dibuat pada masa Renaissance itu menjadi perhatian sejarawan dan ahli seni, bahkan makna  senyum Mona Lisa sampai saat ini belum terungkap. 

Adalah sejarawan dan anggota Komite Nasional Kebudayaan Italia yang mengungkap temuan luar biasa ini. Dalam resolusi yang sangat tinggi mereka berhasil melihat sebuah huruf dan angka dengan jelas. "Bila melihat dengan mata telanjang sulit melihatnya, tapi dengan kaca mata khusus bisa terlihat dengan jelas," kata Silvano Vincetti, presiden Komite seperti dimuat di laman Daily Mail kemarin. 

Menurut Vincetti, di mata kanan Mona Lisa ada huruf LV yang kemungkinan berarti Leonardo Da Vinci, sedangkan di mata sebelah kiri juga ada beberapa simbol dan huruf yang belum bisa dipecahkan. "Sangat suli dilihat tapi tampak seperti huruf CE atau B, lukisan ini sudah berumur 500 tahun jadi tidak seterang ketika pertama kali selesai dilukis," katanya. 

Selain huruf-huruf itu ada juga angka 72 atau huruf L dengan angka 2. Vincetti terbang ke Paris untuk melihat lukisan asli di museum Louvre, Paris setelah komite menemukan naskah kuno milik Da Vinci di toko antik.
Vincetti menambahkan temuan angka dan simbol di mata Mona Lisa ini sangat berharga. Sebuah temuan yang sebelumnya belum terungkap. "Kami baru mulai menyelidikinya, kami harap bisa menggali lebih dalam dan memecahkan misteri ini seceapatnya," ujarnya. 

Vincetti adalah salah satu pihak yang meminta pemerintah Prancis untuk menggali makam Da Vinci di Kuil Amboise, Lembah Loire. Mereka ingin melihat tengkorak Da Vinci untuk merekonstruksi wajah Da Vinci, karena banyak orang yang menduga Mona Lisa sebenarnya adalah potret diri Da Vinci. 

Beberapa sejarawan juga menyatakan Da Vinci seorang homoseksual dan dia membuat sebuah potret diri dalam bentuk perempuan. Sementara teori lainnya menyatakan, lukisan itu adalah lukisan Lisa Gheradini, istri dari baron Florence. Bahkan ada juga yang menyatakan itu adalah lukisan ibu Da Vinci. 



Artikel Terkait:

No comments:

Post a Comment